PELATIHAN PENINGKATAN KOMPETENSI PENDAMPING KDKMP TAHUN 2025

 



Sumatera Selatan update

Provinsi Sumatera Selatan saat ini sedang melaksanakan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Pendamping Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) Tahun 2025.
Acara tersebut dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumatera Selatan yang berlangsung dari tanggal 30 Oktober s/d 3 November 2025 di Grand Daira Hotel Palembang, yang diikuti sebanyak 208 orang dari Tenaga Pendamping Profesional (TPP)mulai dari PLD, PD, TAPM Kabupaten dan 56 orang dari tenaga Bisnis Assistant (BA) dan Pendamping lainnya.
Acara ini di buka langsung oleh Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumatera Selatan.




Acara yang berlangsung selama 5 hari ini diisi dengan beberapa Materi dan Nara Sumber yang berkompeten di bidangnya diantaranya Materi Manajemen Pemasaran yang Menguntungkan dan Berkelanjutan (Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih) oleh Prof. DR.Sri Rahayu, SE. MM dan Penguatan Kemitraan dan Kolaborasi dengan BUMN, BUMS dan BUMDES oleh Een Endasari, S.IP. M.Si dan beberapa materi lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sumsel Berdesa

SILATURRAHMI DENGAN KEPALA DINAS PMD PROVINSI SUMSEL

foto: kiri ke kanan Kabid II Adrian, Kabid IV Parza H. Sutoko Kepala Dins PMD, Yasmaun TAPM, Hendra Bakti Korprov dan Edi Suanto TAPM    Tim...